9 Nov 2023  Düsseldorf / Jerman

Momentum pertumbuhan yang berkelanjutan di kuartal ketiga

Henkel meningkatkan proyeksi untuk tahun fiskal 2023

  • Penjualan grup: sekitar 5,4 juta euro, pertumbuhan penjualan organik sebesar +2,8 persen
  • Peningkatan penjualan organik didorong oleh kedua unit bisnis:
    • Adhesive Technologies pertumbuhan penjualan organik yang positif sebesar +0,8 persen
    • Consumer Brands: pertumbuhan penjualan organik yang sangat kuat sebesar +6,2 persen
  • Adhesive Technologies mendukung fokus yang lebih nyata pada pertumbuhan melalui M&A dengan akuisisi Critica Infrastructure
  • Consumer Brands: integrasi secara signifikan lebih cepat dari rencan lebih dari 80 persen penghematan diperkirakan pada akhir tahun 2023
  • Proyeksi untuk tahun fiskal 2023 dinaikkan:
    • Pertumbuhan penjualan organik: 3,5 hingga 4,5 persen (sebelumnya: 2,5 hingga 4,5 persen)
    • Laba atas penjualan yang disesuaikan (marjin EBIT): 11,5 hingga 12,5 persen (sebelumnya: 11,0 hingga 12,5 persen)
    • Laba per saham preferen yang disesuaikan (EPS): meningkat pada kisaran +15 hingga +25 persen dengan nilai tukar konstan (sebelumnya: +5 hingga +20 persen)

Pada kuartal ketiga tahun 2023, Henkel mencatat penjualan Grup sekitar 5,4 miliar euro dan mencapai pertumbuhan penjualan organik sebesar 2,8 persen. Pertumbuhan ini didorong oleh harga yang kuat mengingat harga bahan baku yang jauh lebih tinggi dibandingkan tahun sebelumnya. Perkembangan volume negatif tetapi menujukkan peningkatan yang nyata dibandingkan dengan kuartal kedua. Secara nominal, penjualan -9,0 persen di bawah kuartal tahun sebelumnya, terutama disebabkan oleh keluarnya aktivitas bisnis di Rusia pada kuartal kedua dan efek negatif dari nilai tukar mata uang asing. "Meskipun kondisi pasar yang terus menantang, kami berhasil mempertahankan momentum pertumbuhan di kuartal ketiga, dengan kontribusi dari kedua unit bisnis. Berdasarkan kinerja ini, kami hari ini telah meningkatkan proyeksi kami untuk tahun fiskal saat ini. Khususnya untuk laba per saham preferen yang disesuaikan, kami sekarang mengharapkan peningkatan yang signifikan dalam kisaran 15 hingga 25 persen dengan nilai tukar konstan", kata CEO Henkel Carsten Knobel.

"Kami juga telah memperkuat portofolio Adhesive Technologies kami dengan akuisisi yang menarikyang juga mencerminkan fokus kami yang lebih jelas pada pertumbuhan melalui M&A. Dan kami jelas lebih cepat dari rencana dalam hal integrasi bisnis Consumer Brands kami, yang merupakan transformasi terbesar perusahaan kami, yang merupakan transformasi terbesar perusahaan kami dalam beberapa dekade terakhir."

Meskipun permintaan tetap lemah di beberapa pasar akhir yang relevan dengan Henkel, unit bisnis Adhesive Technologies mencatat pertumbuhan penjualan organik yang positif di kuartal ketiga, didorong oleh area bisnis Mobility & Electronics dan Pengrajin, Konstruksi & Profesional. Pertumbuhan penjualan organik yang sangat kuat di unit bisnis Consumer Brands, yang telah beroperasi di lokasi baru sejak awal tahun, didorong oleh area bisnis global Laundry & Home Care dan Hair. “Di kedua unit bisnis, perkembangan volume jelas meningkat di kuartal ketiga dibandingkan dengan kuartal sebelumnyayang menegaskan ekspektasi kami seperti yang telah kami sampaikan saat mempublikasikan hasil kinerja semester pertama. Dan untuk kuartal berikutnya, kami mengharapkan peningkatan lebih lanjut secara berurutan," tambah Knobel. Selain itu, Henkel terus membuat kemajuan yang baik di kuartal ketiga dengan implementasi agenda pertumbuhan strategisnya. Dengan mengakuisisi Critica Infrastructure, Henkel telah menambahkan bisnis yang berdekatan dan menarik ke dalam portofolio unit bisnis Adhesive Technologies dengan tujuan menciptakan platform untuk pertumbuhan lebih lanjut: Critica adalah pemasok khusus untuk solusi perbaikan dan penguatan komposit inovatif yang digunakan dalam berbagai aplikasi industri. Di unit bisnis Consumer Brands, integrasi bisnis konsumen berjalan lebih cepat dari rencana. Lebih dari 80 persen dari penghematan bersih sekitar 250 juta euro yang ditargetkan sebagai langkah pertama pada akhir tahun 2024 diperkirakan akan terealisasi pada akhir tahun 2023. Selain itu, perusahaan telah memfokuskan portofolio Consumer Brands secara ketat pada merek dan produk dengan margin dan profil pertumbuhan yang kuat.

"Kami terus secara konsisten mendorong prioritas strategis kami di kedua unit bisnis pada kuartal ketiga. Dengan demikian, kami tetap berada di jalur yang tepat untuk menghasilkan pertumbuhan lebih lanjut dan memperluas posisi kami sebagai pemimpin pasar global," kata Knobel.

Performa penjualan grup

Penjualan grup pada kuartal ketiga tahun 2023 mencapai 5,440 juta euro, penurunan nominal sebesar -9.0 persen dibandingkan kuartal tahun sebelumnya. Efek dari akuisisi dan divestasi - termasuk dampak dari penjualan bisnis di Rusia - mengurangi penjualan sebesar -5.5 persen. Pengaruh nilai tukar mata uang asing juga berdampak negatif terhadap perkembangan penjualan sebesar -6.3 persen. Secara organik (setelah disesuaikan dengan pengaruh nilai tukar mata uang asing dan akuisisi/divestasi), penjualan meningkat sebesar 2.8 persen. Pertumbuhan ini didorong oleh harga yang kuat di kedua unit bisnis. Volume menurun dari tahun ke tahun, namun perkembangan volume di kedua unit bisnis menunjukkan peningkatan berurutan yang nyata dibandingkan dengan kuartal kedua tahun 2023.

Penjuaalan dalam Sembilan bulan pertama 2023 mencapai 16,366 juta euro, menunjukan penurunan nominal sebesar -3.1 persen. Secara organik, Henkel mencatat pertumbuhan penjualan yang sangat kuat sebesar 4.1 persen, didukung oleh kenaikan harga sebesar dua digit.

Pertumbuhan penjualan organik pada Kuartal ketiga digerakan oileh wilayah Eropa, Amerika Utara, Amerika Latin dan IMEA. Sebaliknya, Pertumbuhan penjualan di wilayah Asia-Pacifik negatif, terutama karena kondisi pasar yang tegang di Tiongkok.

Juga dalam sembilan bulan pertama tahun 2023, pertumbuhan penjualan organik Henkel yang sangat kuat didorong oleh semua wilayah - dengan pengecualian wilayah Asia-Pasifik.

Performa penjualan Adhesive Technologies

Unit bisnis Adhesive Technologies menghasilkan penjualan sebesar 2,711 juta euro di kuartal ketiga tahun 2023 (Tahun sebelumnya: 2,995 juta euro). Hal ini merupakan perkembangan nominal sebesar -9.5 persen. Secara organik (yaitu disesuaikan dengan nilai tukar mata uang asing dan akuisisi/divestasi), penjualan meningkat sebesar 0.8 persen. Pertumbuhan ini didorong oleh kenaikan harga yang kuat. Sebaliknya, volume penjualan berada di bawah tingkat tahun sebelumnya, karena permintaan di beberapa pasar konsumen yang relevan masih lemah. Akuisisi/divestasi mengurangi penjualan sebesar -3.8 persen. Efek nilai tukar mata uang asing memiliki dampak negatif lebih lanjut sebesar-6.5 persen.

Dalam sembilan bulan pertama di tahun 2023, unit bisnis Adhesive Technologies melaporkan penurunan nominal penjualan sebesar -3.3 persen dari 8,186 juta euro. Secara organik, unit bisnis mencapai peningkatan penjualan yang kuat sebesar 3.3 percent, dipengaruhi oleh harga.

Pertumbuhan penjualan organik yang positif yang dicapai pada kuartal ketiga didorong oleh area bisnis Mobilitas & Elektronik dan Pengrajin, Konstruksi & Profesional. Area bisnis Mobilitas & Elektronik membukukan pertumbuhan penjualan organik yang sangat kuat sebesar 4.6 persen. Peningkatan ini didorong oleh bisnis Otomotif, sedangkan kinerja bisnis Elektronik berada di bawah tahun sebelumnya karena permintaan yang masih lemah. Bisnis Industri mencatat pertumbuhan penjualan organik yang positif. Area bisnis Pengemasan & Barang Konsumsi melaporkan perkembangan penjualan organik sebesar -5.0 persen, dengan penurunan penjualan di bisnis Barang Konsumsi dan Kemasan. Hal ini disebabkan oleh permintaan yang lebih lemah dan tingginya tingkat penjualan yang dicapai pada periode tahun sebelumnya. Area bisnis Pengrajin, Konstruksi & Profesional menghasilkan pertumbuhan penjualan organik sebesar 2.8 persen, didorong oleh bisnis Konstruksi dan bisnis Konsumen & Pengrajin. Sebaliknya, area bisnis Manufaktur Umum & Pemeliharaan mencatat perkembangan yang sedikit negatif karena melemahnya permintaan.

Dari perspektif regional, kinerja dalam unit bisnis Adhesive Technologies pada kuartal ketiga beragam. Di Eropa, perkembangan penjualan organik sedikit negatif. Di sini, pertumbuhan di area bisnis Mobilitas & Elektronik dan Pengrajin, Konstruksi & Profesional tidak dapat mengimbangi perkembangan penjualan negatif yang tercatat di area bisnis Pengemasan & Barang Konsumsi. Wilayah Amerika Utara membukukan pertumbuhan penjualan organik yang positif, didorong oleh area bisnis Mobilitas & Elektronik. Adhesive Technologies mencapai pertumbuhan penjualan organik dua digit di wilayah IMEA, di mana semua area bisnis berkontribusi. Pertumbuhan penjualan organik sangat kuat di wilayah Amerika Latin, didorong oleh area bisnis Mobilitas & Elektronik dan Pengemasan & Barang Konsumen. Sebaliknya, wilayah Asia-Pasifik mencatat penurunan dari tahun ke tahun karena semua area bisnis terpengaruh terutama oleh lingkungan pasar yang tegang yang terjadi di Tiongkok.

Performa penjualan Consumer Brands

Unit bisnis Consumer Brands mencapai penjualan sebesar 2,695 juta euro pada kuartal ketiga di tahun 2023, mengalami penurunan nominal sebesar -7.6 persen dibandingkan kuartal tahun sebelumnya. Secara organik (yaitu disesuaikan dengan selisih kurs dan akuisisi/divestasi), penjualan meningkat sebesar 6.2 persen. Pertumbuhan ini didorong oleh kenaikan harga sebesar dua digit. Sebaliknya, volume menurun, juga disebabkan oleh langkahlangkah optimalisasi portofolio yang sedang berlangsung. Pengaruh nilai tukar mata uang asing mengurangi penjualan sebesar -6.3 persen dan akuisisi/divestasi memiliki dampak negatif sebesar -7.5 persen.

Pada sembilan bulan pertama tahun 2023, pada penjualan unit bisnis Consumer Brands mencapai 8,060 juta euro, dan karenanya -2.3 persen nominalnya dibawah tahun sebelumnya. Secara organik, penjualan mengalami pertumbuhan sebesar 5.9 persen, dipengaruhi oleh harga.

Area bisnis Laundry & Home Care menghasilkan pertumbuhan penjualan organik yang sangat kuat sebesar 5.8 persen pada kuartal ketiga. Bisnis Laundry Care membukukan peningkatan penjualan organik yang sangat kuat, terutama didorong oleh pertumbuhan penjualan dua digit yang signifikan dalam kategori Fabric Care. Bisnis Home Care juga mencatat pertumbuhan yang sangat kuat, terutama didorong oleh peningkatan penjualan yang signifikan pada kategori Toilet Care.

Area bisnis Hair (Rambut) mencatat pertumbuhan penjualan organik yang signifikan sebesar 8.9 persen pada kuartal ketiga. Di dalam area bisnis ini, Consumer Brands mencapai pertumbuhan dua digit, didorong oleh kategori Hair Styling dan Hair Care. Bisnis Profesional mencatat pertumbuhan penjualan organik yang sangat kuat.

Bisnis Konsumen Lainnya menunjukkan perkembangan penjualan organik yang sedikit negatif sebesar -0.6 persen di kuartal ketiga, juga dihasilkan dari upaya-upaya portofolio.

Dari perspektif global, unit bisnis Consumer Brands mencapai pertumbuhan penjualan organik yang baik di Eropa pada kuartal ketiga, terutama didorong oleh area bisnis Hair. Wilayah Amerika Utara mencatat pertumbuhan penjualan organik yang sangat kuat, dengan semua area bisnis memberikan kontribusi. Pertumbuhan penjualan organik di wilayah Amerika Latin juga sangat kuat, terutama didorong oleh area bisnis Rambut. Wilayah IMEA mencapai pertumbuhan penjualan organik dua digit, dengan kontribusi dari area bisnis Laundry & Home Care dan Rambut. Sebaliknya, perkembangan penjualan organik di wilayah Asia- Pasifik berada di bawah kuartal tahun sebelumnya karena area bisnis Rambut terpengaruh oleh perkembangan pasar yang tidak terlalu baik, terutama di Tiongkok.

Aset bersih dan posisi keuangan Grup

Tidak ada perubahan substansial terhadap aset neto dan posisi keuangan Grup yang terjadi pada periode pelaporan dibandingkan dengan keadaan pada tanggal 30 Juni 2023.

Proyeksi Grup Henkel

Berdasarkan kinerja bisnis dalam sembilan bulan pertama tahun 2023 dan asumsi untuk sisa tahun ini, Dewan Manajemen Henkel AG & Co. KGaA telah memutuskan untuk menaikkan panduan untuk tahun fiskal 2023. Untuk Grup Henkel, pertumbuhan penjualan organik pada tahun fiskal 2023 sekarang diperkirakan berada di kisaran 3.5 hingga 4.5 persen (yang sebelumnya: 2.5 hingga 4.5 persen). Pertumbuhan penjualan organik di unit bisnis Adhesive Technologies saat ini diantisipasi berada di kisaran 2.5 hingga 3.5 persen (yang sebelumnya:

2.0 hingga 4.0 persen) dan di unit bisnis Consumer Brands di kisaran 5.0 hingga 6.0 persen (yang sebelumnya: 3.0 hingga 5.0 persen).

Untuk Grup Henkel, laba atas penjualan yang disesuaikan (margin EBIT) sekarang diperkirakan berada di kisaran 11.5 hingga 12.5 persen (yang sebelumnya: 11.0 hingga 12.5 persen). Untuk unit bisnis Teknologi Adhesif, laba atas penjualan yang disesuaikan sekarang diharapkan berada di kisaran 14.0 hingga 15.0 persen (yang sebelumnya: 13.5 hingga 15.0 persen) dan untuk unit bisnis Consumer Brands, di kisaran 10,0 hingga 11,0 persen (sebelumnya 9.5 hingga 11.0 persen) .

Kisaran panduan yang diperkirakan untuk laba per saham preferen yang disesuaikan (EPS) dengan nilai tukar konstan kini telah dinaikkan menjadi 15.0 hingga 25.0 persen (sebelumnya: 5.0 hingga 20.0 persen).

Selain itu, kami telah memperbarui ekspektasi berikut untuk 2023:

  • Biaya restrukturisasi sekitar 300 juta euro (sebelumnya: 300 hingga 350 juta euro)
  • Arus kas keluar untuk investasi pada properti, pabrik dan peralatan dan aset takberwujud sekitar 650 juta euro (sebelumnya: 650 hingga 750 juta euro)

Perkiraan untuk tahun 2023 berikut ini tidak berubah:

  • Dampak mata uang terhadap penjualan: dampak negatif dalam kisaran persentase satu digit1
  • Dampak M&A terhadap penjualan: dampak negatif dalam kisaran persentase satu digit2
  • Harga bahan baku langsung: kenaikan dalam kisaran persentase satu digit rendah1

Struktur pelaporan yang diubah per kuartal pertama 2023

Mengingat struktur pelaporan yang diubah yang diadopsi pada kuartal pertama tahun 2023 (lihat detailnya di laporan setengah tahun Henkel 2023, halaman 5), angka-angka tahun sebelumnya yang ditunjukkan untuk unit bisnis Consumer Brands, untuk area bisnis dalam dua unit bisnis, dan untuk wilayah Eropa, IMEA, dan Asia-Pasifik mencerminkan struktur yang baru.

Catatan: Semua angka dalam dokumen ini telah dibulatkan secara komersial. Penambahan dapat mengakibatkan penyimpangan dari total yang ditunjukkan.


1 Dibandingkan dengan rata-rata tahun sebelumnya.
2 Termasuk efek dari keluarnya aktivitas bisnis di Rusia.

Dokumen ini berisi pernyataan yang mengacu pada pengembangan bisnis di masa depan, kinerja keuangan, dan peristiwa atau perkembangan lain yang relevan di masa depan untuk Henkel yang mungkin merupakan pernyataan berwawasan ke depan. Pernyataan yang berkaitan dengan masa depan ditandai dengan penggunaan kata-kata seperti mengharapkan, berniat, merencanakan, mengantisipasi, meyakini, memperkirakan, dan istilah-istilah serupa. Pernyataan-pernyataan tersebut didasarkan pada estimasi dan asumsi saat ini yang dibuat oleh manajemen korporat Henkel AG & Co. KGaA. Pernyataan-pernyataan ini tidak dapat dipahami sebagai jaminan bahwa ekspektasi tersebut akan menjadi akurat. Kinerja dan hasil di masa depan yang benar-benar dicapai oleh Henkel AG & Co. KGaA dan perusahaan afiliasinya bergantung pada sejumlah risiko dan ketidakpastian dan oleh karena itu dapat berbeda secara material (baik secara positif maupun negatif) dari pernyataan berwawasan ke depan.

Banyak dari faktor-faktor ini berada di luar kendali Henkel dan tidak dapat diperkirakan secara akurat sebelumnya, seperti lingkungan ekonomi di masa depan dan tindakan pesaing dan pihak lain yang terlibat di pasar. Henkel tidak berencana atau berjanji untuk memperbarui pernyataan berwawasan ke depan.

Dokumen ini mencakup indikator keuangan tambahan yang tidak didefinisikan dengan jelas dalam kerangka pelaporan keuangan yang berlaku dan yang merupakan atau mungkin merupakan ukuran kinerja alternatif. Indikator keuangan tambahan ini tidak boleh dilihat secara terpisah atau sebagai alternatif untuk mengukur aset bersih (neto) dan posisi keuangan atau hasil operasi Henkel seperti yang disajikan sesuai dengan kerangka pelaporan keuangan yang berlaku dalam Laporan Keuangan Konsolidasi. Perusahaan lain yang melaporkan atau menggambarkan ukuran kinerja alternatif yang serupa mungkin menghitungnya secara berbeda.

Dokumen ini diterbitkan hanya untuk tujuan informasi dan tidak dimaksudkan sebagai saran investasi atau tawaran untuk menjual, atau ajakan untuk membeli, sekuritas apapun.

Meiling Wee Henkel Head of Corporate Communications Southeast Asia, Australia and New Zealand +65 8799 3216
+65 6958 1241
meiling.wee@henkel.com Unduh Kartu Nama Tambahkan ke Konten Saya